Selasa, 28 Mei 2013

Kopdar Plus Obral Ilmu Menulis

Oleh: Wuri Nugraeni

Bulan Mei 2013, IIDN Semarang mengadakan dua kopdar, horeee... Tanggal 9 Mei dan 25 Mei lalu yang kedatangan dua artis penulis dari luar kota. Tapi, tema yang kami angkat ada 3 topik lho. Enak toh? Sudah haha-hihi, jumpa fans, sekaligus menyerap ilmu dari mereka. Berikut saya tulis poin-poin yang mereka utarakan...


Dian Kristiani dengan tema "Penulisan":
-Setiap orang harus percaya diri dengan kemampuan menulisnya. Penulis paling tenar pun, berawal dari penuli pemula. Jadi, jangan takut kalau belum punya karya tapi mau mengikuti lomba nulis atau mengirimkan naskah ke penerbit. Go ahead!
-Fokus pada genre yang kalian gemari. Mbak Dian sendiri mengakui kalau passion dia adalah penulis anak, tapi juga menyukai tulisan komedi dan inspiratif. Intinya, jangan sampai jadi orang yang ingin ini-itu tapi satu pun tidak berhasil.
Contoh: Lihat teman lahiran buku anak, pengen nulis anak. Tahu kawan menang lomba blog, juga ikutan perlombaan blog.
-Catet soal ATM. Yaitu... Amati buku-buku sebelumnya. Lalu belajar meniru tulisan mereka, bukan copy-paste lho ya. Lalu modifikasi dengan memasukkan gaya tulisan masing-masing penulis.
-Pelajari karakter penerbit. Setiap penerbit punya ciri khas tersendiri. Ada yang suka tulisan lebay, ada pula yang to the point. Caranya, baca buku penerbit tersebut, lalu temukan karakteristik mereka.
-Jaga attitude. Mendengar buku bakal terbit memang bikin hepi. Tapi jangan sampai mendesak editor agar bukumu lekas terbit. Perlakukan editor adalah patner kerja sekaligus kawan lho. Tentu saja, terus jaga hubungan baik walaupun bukunya sudah terbit.

Rahmi Aziza, Dewi Dedew Rieka, dan Marita Surya Ningtyas dengan tema "Blog":
-Tips SEO sederhana adalah tulis keyword di judul, lalu cukup tulis tiga keyword di isi blog. Dengan bold kata pertama, lalu italic di kata kedua, serta underline di kata ketiga.
-Jangan terlalu banya hyperlink karena mbah gugel kurang suka.
-Judul blog harus menarik.
Misal: 10 Cara Kencan Bareng Suami, Tips Jalan-Jalan Bersama Anak, dll.

Boim Lebon dengan tema "Creative Writing Comedy":
-Temukan ide melalui pengalaman pribadi, film, atau riset.
-Gunakan bahasa yang mudah dicerna.
-Pilih ending yang tidak biasa.
-Selipkan pesan moral.
-Walaupun buku komedi, tetapi wajib membuat pembaca ketagihan

Bisa baca tulisan ibu-ibu yang lain di:
http://www.rahmiaziza.com/2013/05/belajar-trik-seo-sederhana.html
http://www.rahmiaziza.com/2013/05/jadi-orang-jangan-kepengenan.html
http://www.dewirieka.blogspot.com/2013/05/tips-tips-seru-ngeblog-dari-kopdar-iidn.html 

Futu-futu:



3 komentar:

  1. dasar ini ibu2 doyan segalanya.... doyan nulis, doyan kopdar, doyan nyerap ilmu, doyan narsis hehehee... go go maju terus IIDN ;)

    BalasHapus
  2. kopdarnya nyanduuu

    BalasHapus