Rabu, 17 April 2013

OBAT AMPUH GATAL PADA JEMARI KAKI




Oleh: Moocen Susan

Kalau diingat kembali memang sejak kecil saya kurang suka makan sayuran. Saya lebih suka makan ayam atau daging. Waktu umur 10 tahun, saya pernah merasakan gatal-gatal pada jemari kaki. Perlahan-lahan rasa gatal itu berubah menjadi luka dan berbau busuk. Berbagai macam obat dokter sudah saya coba ada yang berbentuk salep ada pula yang berupa kapsul. Namun tetap saja tidak ada perubahan. Setiap malam terasa sekali gatalnya. Setiap pulang sekolah dan melepas sepatu kaki saya berbau busuk dan lecet. Pernah saya coba rendam dengan larutan air hangat dan obat PK juga masih belum sembuh. Saya hampir putus asa.

Selasa, 16 April 2013

IIDN Semarang Celebrating Journey to Motherhood

Alhamdulillah, IIDN Semarang Minggu 14 April kemarin diundang ke acara "Celebrating Journey to Motherhood" persembahan Majalah Mother&Baby dan Nestle Mom&Me.

Acara yang diadakan di Hotel Novotel Semarang ini berlangsung seru. Para ibu baik yang tengah hamil maupun merencanakan kehamilan berbondong-bondong datang menggunakan dress code PINK.

Sabtu, 13 April 2013

SARAPAN BUAH




Kalo selama ini mak-mak IIDN sering migren, asam lambung naik, sembelit, bahkan habis sarapan pun suka lemes? Coba deh cek lagi pola makannya. Makanan yang kita makan tidak  cukup hanya bergizi lho! Percuma bergizi tinggi tapi kalau tidak tercerna dengan baik. Akhirnya jadi sampah metabolisme. PH tubuh akan menjadi asam. Untuk yang ringan-ringan sih biasanya tubuh ngasih sinyal, asam lambung naik, migren, sariawan, atau sering banget terkena flu. Kalau sudah terakumulasi, datang deh yang namanya penyakit degenerative. Daripada mengandalkan obat atau produk buatan pabrik, mending kita jaga asupan kita dengan apa yang sudah Tuhan beri.

FILOSOFI AGUNG DI BALIK SELEMBAR JARIK


Oleh: Uniek Kaswarganti
 
Di jaman yang katanya sudah serba modern ini, banyak peralatan maupun perlengkapan rumah tangga yang berkembang mengikut trend maupun kepraktisan cara penggunaannya. Banyak contohnya, mulai dari alat masak yang semula menggunakan wajan tradisional / sederhana, sekarang sudah bergeser ke modern wok. Ada  pula tikar pandan yang kini sudah sedikit beredar di pasaran, tergantikan oleh modern mat yang memiliki motif jauh beraneka ragam dan dianggap lebih menarik maupun praktis.
Sebenarnya masih banyak lagi pergeseran minat, dari yang semula bernuansa tradisional menjadi lebih “modern”. Apa ya sebenarnya kategori suatu barang sehingga bisa dikatakan lebih modern ataupun lebih mengikuti perkembangan jaman? Karena bahan bakunya lebih terbarukan? Atau mungkin lebih tampil elegan? Lebih praktis begitu?